Jumat, 26 November 2021

LRMPHP Terima Kunjungan Direktur Politeknik KP Karawang

Kepala LRMPHP menerima kunjungan Direktur Politeknik KP Kerawang

LRMPHP menerima kunjungan lapang Direktur Politeknik Kelautan dan Perikanan Karawang, Dr. Moch Nurhudah, A.Pi, M.Sc dan jajarannya pada 26 November 2021. Kunjungannya ini dalam rangka peningkatan penguatan jejaring kerjasama antar kedua instansi serta peningkatan pengetahuan bagi pendidik dan tenaga kependidikan Politeknik KP Karawang di bidang riset perikanan.

Dalam sambutannya, Kepala LRMPHP, Luthfi Assadad memaparkan alsinkan hasil riset LRMPHP serta pemanfaatannya oleh mitra. Selain itu juga disampaikan tingkat kesiapterapan teknologi (TKT)  alsinkan tersebut agar dapat digunakan dan diadopsi oleh masyarakat.

Hal serupa disampaikan Direktur Politeknik KP Karawang bahwa LRMPHP dan Politeknik KP Karawang mempunyai keterkaitan yang erat karena Politeknik KP Karawang merupakan salah satu pendidikan vokasi dimana lulusannya dituntut kompeten dibidangnya sehingga program kerjasama dengan LRMPHP berupa kerja praktek akhir (KPA) dan lainnya akan sangat bermanfaat. Direktur Politeknik KP Karawang juga berharap ada peralatan LRMPHP yang bisa ditempatkan di Politeknik KP Karawang mengingat 55% siswa Poltek Karawang merupakan anak nelayan sehingga secara tidak langsung dapat dijadikan target diseminasi peralatan tersebut ke masyarakat.

Dalam kunjungannya ini dibahas kegiatan bersama yang telah dilakukan dan rencana dimasa mendatang terkait riset dan pengembangan SDM. Adapun rencana output dari kegiatan tersebut yaitu sharing tenaga ahli, pemanfaatan alsinkan hasil riset untuk kegiatan pendidikan, publikasi bersama dan melanjutkan pelaksanaan kerja praktek akhir (KPA) bagi siswa Politeknik KP Karawang. 

Kunjungan kerja Direktur Politeknik KP Karawang beserta jajarannya dilanjutkan dengan melihat alsinkan hasil riset LRMPHP di ruang workshop serta fasilitas pendukungnya. Selama kunjungannya ini dilakukan pemaparan mengenai fungsi dan mekanisme kerja beberapa alsinkan hasil riset LRMPHP diantaranya peralatan grading rumput laut, alat ekstruder dan deteksi ikan secara cepat.




Direktur Politeknik KP Karawang beserta jajarannya  melihat alsinkan hasil riset LRMPHP


0 comments:

Posting Komentar