Selasa, 19 Februari 2019

Inisiasi Kerjasama Riset LRMPHP dengan UNNES Semarang

Inisiasi kerjasama antara LRMPHP dengan UNNES Semarang
Dalam rangka penguatan pelayanan kerjasama, LRMPHP menerima kunjungan Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Negeri Semarang (UNNES) pada 18 Februari 2019. Kunjungan yang dipimpin Samsudin Anis, S.T., M.T., P.hD selaku Koordinator Prodi Teknik Mesin, diterima oleh Kepala LRMPHP, Luthfi Assadad, S.Pi, M.Sc didampingi staf peneliti dan kerjasama. Kunjungan UNNES tersebut dalam rangka inisiasi kerjasama Riset Rancang Bangun Alat Pengering Rumput Laut Menggunakan Microwave antara  LRMPHP dengan UNNES.


Pembahasan materi inisiasi kerjasama
Tim LRMPHP menjelaskan bahwa selama ini telah banyak dirancang alat pengering mekanis untuk pengeringan rumput laut, namun metode pengeringan yang ada masih menerapkan sistem konvensional (konduksi/konveksi). Metode tersebut meskipun dapat mengurangi ketergantungan terhadap cuaca, namun waktu yang dibutuhkan untuk pengeringan kurang efektif. Oleh karena itu penggunakan Microwave untuk pengeringan rumput laut mempunyai potensi besar untuk diteliti dan dikembangkan secara nasional.  

Sejalan dengan kegiatan riset tersebut, Tim UNNES Semarang yang juga dituntut untuk melakukan riset berbasis kebutuhan masyarakat, sangat mengapresiasinya. Pada pembahasan antara LRMPHP dengan Tim UNNES dihasilkan rumusan inisiasi kerjasama Riset Rancang Bangun Alat Pengering Rumput Laut Menggunakan Microwave dengan ditandai  pendatanganan berita acara inisisasi kerjasama bersama antara kedua belah pihak. Adapun rencana output dari kegiatan kerjasama yaitu prototipe alat pengering rumput laut menggunakan microwave, Sharing tenaga ahli, publikasi bersama dan pelaksanaan praktek kerja lapangan mahasiswa. Sebagai tindak lanjut dari rencana kegiatan tersebut akan dilakukan pembahasan lebih lanjut rencana kerjasama dan pengusulan pelaksanaan kerjasama secara berjenjang di instansi masing-masing.

0 comments:

Posting Komentar